Timnas Indonesia berhasil bertengger di posisi ketiga klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kepastian ini berhasil didapat setelah Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0. Dual gol kemenangan dicetak oleh Marselino Ferdinan.
Kemenangan itu membuat Timnas Indonesia mendapatkan tambahan tiga poin, sehingga total poin kini menjadi enam.
Jumlah tersebut sama dengan Bahrain dan Arab Saudi. Namun, Timnas Indonesia unggul produktivitas dan head to head.
Sementara di posisi pertama ada Jepang yang berhasil memiliki 16 poin usai mengalahkan China dengan skor 3-1. Sedangkan Australia di posisi dua karena unggul produktivitas gol.
Timnas Indonesia akan kembali melakoni Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret 2024 melawan Australia dan Bahrain. Pada saat itu, skuat Garuda akan mendapatkan penyerang baru, yakni Ole Romeny.