Advertisement
Shin Tae-yong Heran Gol Kedua Irak Disahkan: Itu 100 Persen Offside
Uncategorized
MakanBola
PSSI

Pelatih Timnnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyayangkan keputusan wasit yang mengesahkan gol kedua Irak yang diangapnya 100 persen offside.

Timnas Indonesia kalah 1-3 dari Irak pada laga perdana Grup D Piala Asia 2023 tersebut bermain di Stadion Ahmad bin Ali, Al-Rayyan, Qatar, Senin (15/1/2023).

Sebelum kalah, skuat Garuda berjuang begitu baik. Tertinggal lebih dulu oleh gol Mohanad Ali pada menit ke-17, Indonesia membalas melalui Marselino Ferdinan (37′).

Namun, usaha Timnas Indonesia terasa sia-sia setelah wasit mengesahkan gol kedua Irak. Ada offside yang begitu jelas sebelum Osama Rashid mencetak gol di masa injury time.

Di babak kedua, Timnas Indonesia kesulitan untuk menyamakan kedudukan dan akhirnya kebobolan lagi oleh aksi Aymen Hussein.

Usai pertandingan, Shin Tae-yong memberi selamat untuk kemenangan Irak. Namun, ia menyayangkan keputusan wasit yang salah di event sekelas Piala Asia 2023.

“Saya tidak tahu mengapa gol kedua tidak dianggap offside. Itu 100 persen offside,” kata Shin Tae-yong di laman resmi PSSI.

“Jika ini adalah benar keputusan yang salah dari wasit, kami menyayangkan itu, apalagi terjadi di momen penting,” imbuhnya.

Setelah melawan Irak, Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (19/1/2023) mendatang. Kemenangan jadi wajib demi menjaga asa lolos ke babak 16 besar.